BOGOR – Putaran ke-6 Kejurnas ITCR Max yang berlangsung Minggu (10/11) di sirkuit Sentul, Bogor akhirnya dimenangkan oleh pebalap Toyota Team Indonesia (TTI) Haridarma Manoppo.

Sebaliknya, hasil mengecewakan justru diraih sang seteru Alvin Bahar dari tim Honda Racing Indonesia (HRI). Alvin harus puas finish di urutan ke-4.

Selepas start, Alvin menempati posisi ketiga dibelakang Haridarma dan rekan setimnya Demas Agil. Namun ia dianggap melakukan jump start sehingga harus masuk pit lane dan kembali melanjutkan race.

Baca juga :  Kelas Baru di ISSOM, OMR BMWCCI Penuhi Ekspektasi

Kejadian ini membuat Alvin kehilangan waktu sehingga posisinya turun ke urutan ke-4. Sedangkan posisi pertama ditempati Haridarma, Demas Agil kedua, dan Avila Bahar ketiga.

Meski demikian, usai seri 6 perolehan Haridarma dan Alvin seimbang, sehingga penentuan gelar juara nasional tahun ini harus berlanjut di seri terakhir balap jalan raya BSD Grand Prix, tanggal 1 Desember mendatang.

“Yang pasti gelar juara penentuannya di seri terakhir nanti di BSD. Sekarang ini poin saya dan Alvin sama,” kata Haridarma Manoppo.

Baca juga :  Putaran Final WorldSSP 300, Dua Pebalap YRI Siap All Out

Pastinya balapan BSD GP kelas Kejurnas ITCR Max akan berlangsung seru. Pasalnya dari dua edisi balapan jalan raya di BSD, keduanya juga sama-sama pernah meraih kemenangan.

Haridarma Manoppo menang di tahun 2017 sedangkan Alvin Bahar menang saat BSD Grand Prix 2018 lalu. [po/rst]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *