JAKARTA – Meski baru diluncurkan, skuter matic BMW C 400 X ternyata mendapat respon positif dari konsumen Indonesia. Bahkan BMW C 400 X sudah dipesan sebanyak 10 unit.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Joe Frans selaku CEO PT Maxindo Moto Nusantara (BMW Motorrad Indonesia).

“Udah 10 kosnumen yang pesan. Konsumen Jakarta semua,” tegas Joe di sela-sela peluncuran BMW C 400 X, Sabtu (16/2) di showroom BMW Motorrad, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan.

Baca juga :  Yamaha Indonesia Sukses Rayakan Keberhasilan Ekspor 1,5 Juta Unit Motor

Menurut Joe, market skuter memang pas untuk pasar Asia khususnya Asia Tenggara dimana skuter lebih sering dijadikan kendaraan harian untuk beraktifitas.

“Sejak beberapa tahun lalu saya melihat BMW Motorrad global melihat pangsa pasar matic dengan cc kecil itu cukup seksi. Karena di negara-negara Asia, skuter matic jadi pilihan untuk kendaraan harian. Keputusan BMW Motorrad memilih cc yang kecil tentu karena mereka mengejar volume yang besar. Kita sebenarnya ikut strategi global mereka. Jadi bukan kita yang minta produk,” jelas Joe.

Baca juga :  Skutik BMW C 400 X Resmi Meluncur, Harga Rp 259 Juta

BMW C 400 X mengusung mesin satu silinder 350 cc dengan tenaga 34 hp di 7500 rpm. Skuter ini juga diengkapi dengan fitur-fitur unggulan dari BMW Motorrad dan dibanderol dengan harga Rp 259 juta off the road. [PO/Rst]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *